Potensi Pariwisata Cianjur Selatan

Cianjur merupakan kabupaten terluas ke 2 di Jawa Barat setelah Sukabumi, Di Kabupaten ini terdapat banyak sekali potensi alam yang bisa dimanfaatkan sebagai sumber Pendapatan Asli Daerah, sudah sejak lama Kabupaten ini mengandalkan pendapatannya dari sektor pertanian, terutama beras Cianjur yang sudah terkenal dengan kualitasnya yang bagus. 
Sektor pariwisata bisa dijadikan sebagai pundi-pundi PAD, Namun Kabupaten Cianjur belum sepenuhnya fokus dan mengembangkan sektor ini. padahal Kabupaten Cianjur memiliki keindahan alam yang kaya mulai dari gunung sampai pantai semua ada disini. Saat ini, untuk sektor pariwisata Cianjur hanya fokus pada wisata pegunungan saja yang terpusat di daerah Cipanas. Masih banyak sekali potensi alam lainnya yang tersebar di Cianjur khususnya di daerah Cuanjur Selatan yang banyak terdapat potrensi tapi belum dimanfatkan sepenuhnya.
Cianjur Selatan merupakan daerah yang sebagian besar merupakan pegunungan dan sebagian lagi merupakan daerah pantai yang sempit, terdapat banyak kekayan alam yang terdapat disini yang bisa dijadikan sebagai tempat pariwisata dengan pesona dan keindahan alam yang menawan diantaranya adalah : 

Pantai Apra di Kecamatan Sindang Barang
Pantai Apra merupakan pantai yang terletak di kecamatan Sindang Barang, Cuanjur Selatan. Letaknya disebelah selatan kota Sindang Barang, kurang lebih 300 meter dari alun-alun Sindang Barang.
Biasanya pantai akan menjadi ramai pada saat lebaran, namun sayang di hari-hari biasa pantai hanyalah perkampungan yang sepi. Tidak ada fasilitas yang menawan bagi para wisatawan. Paling istimewa hanyalah wc, dan warung-warung yang mulai gulung tikar. 




Curug Citambur, sebuah air terjun yang ketinggiannya kira-kira 100 meter di Desa Karang Jaya, Kec. Pagelaran, Cianjur Selatan. Airnya sangat dingin dan tak ada yang berani bermandi di air jatuhannya. Dipastikan badan akan terasa sakit sekali bila tertimpa air jatuhan karena volumenya cukup besar, jauh lebih besar dan tinggi dari Curug Cimahi di daerah Cisarua, Kab. Bandung.
Air terjun yang lokasinya selatan Ciwidey, Kab. Bandung, yang jaraknya kira-kira 40 km itu, berpanorama indah. Sekitar curug selalu diliputi kabut tipis dan suara air jatuhannya begitu keras dan sesekali diselingi suara burung kutilang, seakan memperkaya simfoni suara alam kawasan itu.
Berada di sana serasa di alam yang masih “perawan”, belum banyak disentuh tangan manusia. Objek wisata itu masih eksotis. Ada dua versi, kenapa curug itu bernama Citambur. Dargana, Ketua Badan Pertimbangan Desa (BPD) Desa Karang Jaya menjelaskan, kata orang tua dulu, setiap air terjun yang jatuh ke kolam berbunyi “bergedebum” seperti tambur.




Kecamatan Naringgul dengan pesona alamnya yang begitu indah bisa dijadikan sebagai alternatif tempat pariwisata, Kecamatan ini mudah dijangkau karena langsung berbatasan dengan Kabupaten Bandung, untuk menuju daerah ini bisa melalui Ciwidey.

Mungkin Masih banyak lagi potensi pariwisata yang terdapat di Cianjur Selatan, Jika pemerintah mau mengembangkannya potensi ini dapat menyumbang pendapatan bagi Kabupaten Cianjur dan juga bisa  meningkatkan perekonomian masyarakat.

Perlu pembenahan dari berbagi sektor untuk bisa menarik para wiatawan antara lain  perbaikan infrastruktur jalan, promosi yang gencar, ketersediaan sarana prasarana pendukung di tempat pariwisata dsb. Cianjur Selatan bisa maju jika masyarakat sekitar dan pemerintah mau bekerjasama membangun daerah tersebut.












Komentar

Postingan populer dari blog ini

Gunung Gunung Tinggi di Asia Timur

DESA BOJONGKONENG KECAMATAN NGAMPRAH KBB

RANGKUMAN PENGINDERAAN JAUH