PERJALANAN KE GUNUNG GEDE
Tanggal 26 Desember 2012 sekitar 14 orang Mahasiswa Geografi UPI angkatan 2011 dan 10 orang angkatan 2010 mengadakan acara pendakian ke Gunung Gede, Cianjur Jawa Barat. Perjalanan di mulai dari Bandung dan sampai di Cianjur sekitar pukul 7 malam, setelah sampai di Cianjur kami mencari tempat untuk makan malam dan alhasil kami makan malam di Warumg Pecel Lele di sekitar Ramayana Cianjur. Setelah puas makan Kami pun melanjutkan perjalanan ke pos Pendakian di Gunung Putri Cipanas dengan menyewa angkot. Perjalanan yang sangat seru karena diwarnai konflik ketidak tahuan sopir ke tempat tujuan dan angkotnya sempat tidak kuat menaiki tanjakan yang ada,, kami pun turun dari angkot dan sempat mendorongnya beramai-ramai sampai mobilnya bisa berjalan.
Persiapan Pemberangkatan di PKM UPI |
Sampai di Gunung Putri dilakukanlah pemerikasaan barang, karena kami tidak diperbolehkan membawa bahan kimia seperti sabun, odol, pembersih muka dsb. barang bawaan sejenis itu dititipkan di pos pemberangkatan Gunung Putri. Pemandangan dari pos sangat indah sekali , kami ditemani dengan pemandangan lampu kota Cipanas yang sangat indah dipandang mata.
Kami memulai pendakian pukul 00.05, ternyata tidak hanya kami yang melakukan pendakian, banyak juga pendaki lain yang melakukan pendakian saat itu bersama kami. rute awal dimulai dengan melewati perkebunan sayuran masyarakat seperti bawang daun, wortel, lobak, dsb. lalu dilanjutkan dengan medan anak tangga yang curam, kami pun melewati hutan yang cukup lebat. Suhu saat itu sekitar 18 derajat Celcius. Perjalanan tidak terlalu terasa lelah karena kami tidak melihat jalan ke depan yang berupa tanjakan curam tapi kami berjalan dengan melihat ke bawah ditemani dengan lampu senter.Medan perjalanan yang curam membuat kami sering beristirahat di tengah jalan.
Pejalanan pun terhenti pukul 4 pagi, Kami langsung mencari tempat camp, tempat camp yang kami temukan adalah hutan dengan topografi yang cukup datar sehingga kami bisa mendirikan tenda, tenda yang didirikan berjumlah 5 tenda. setelah mendirikan tenda kami pun langsung memakai sleeping bag dan pergi ke alam mimpi.
Foto - foto kerika Isrirahat di tengah perjalanan. |
Sekitar pukul setengah enam sebagian diantara kami terbangun dan langsung melaksanakan shalat shubuh,lalu kami memasak untuk sarapan pagi yang menunya adalah mie instan yang terasa nikmat di santap di tengah kedamaian alam. kemuadian setelah masak kami melakukan berbagai permainan dan foto foto di hutan yang pohonnya banyak berlumut dan diselimuti kabut.
Walaupun lelah karena perjalanan malam dan kurangnya tidur, kami langsung membereskan tenda dan melanjutkan perjalanan ke puncak Gunung gede pada pukul 10. pagi . karena perjalanan dilakukan pada siang hari medan pendakian semakin terlihat jelas dengan tingkat kecuraman yang tinggi, hal itu membuat kami cepat lelah dan sering sekali beristirahat di tengah perjalanan. sering kali para pendaki lain yang turun memberikan kami semangat untuk meneruskan perjalanan. Serelah perjalanan panjang kami pun menemukan pohon edelweis yang menandakan waktu untuk mencapai pucak tinggal sebentar lagi, dan kami pun akhirnya sampai di Alun Suryakencana dengan rasa suka cita pada pukul 14.30.
Alhamdulillahirabbil alamin Yee akhirnya sampai puncak, itulah ekspresi kegembiraan saat sampai di Alun Suryakencana yang konon merupakan padang edelwis terluas di Asia tenggara. setelah sampai kami sempat foro-foto bersama edelweis dengan ditemani kabut yang perlahan turun menutupi padang. Suhu disana kira-kira 15-18 derajat celcius cukup dingin untuk ukuran orang tropis.
Foto-foto di alun2 Suryakencana. |
Setelah foto-foto kami langsung masak untuk malan siang dan sebagian kami melakukan solat ashar. lalu kami makan bersama diatas kantong plastik he..terasa sangat nikmat menikmati kebersamaan di Alun2 Suryakencana.
Kami melanjutkan kembali perjalanan ke tempat camp di alun-alun barat, kamipun memasang tenda dan mempersiapkan diri untuk berkemah. saat itu kami diremani oleh keindahan matahari tenggelam di puncak gunung dengan langit jernih dan penuh warna sunggung sesuatu yang sangat indah dan tak bisadiucapkan dengan kata-kata.
Keindahan matahari terbenam |
Kami pun berkemah di alun2 barat Suryakencana, malam pun dengan kebekuannya, kami langsung beristirahat karena sebelum subuh kami haeus naik lagi ke puncak.
Sayup sayup terdengar suara teman yang membangunkan kami, kami pun langsung bergegas siap siap untuk naik ke puncak gunung gede. Perjalanan dimulai sekitar pukul 3 dini hari. Alhamdulillah rutenya sudah dibenahi jadi jalannya tidak licin, jalan yang cukup menanjak tersebut di sisi kiri kananya merupakan jenis pohon edelweis yang seragam. akhirnya setelah kurang lebih 45 menit kami pun sampai di puncak. Rasa lelah yang sudah mendera sejak kemarin malam terbayar sudah oleh keindahan puncak Gunung gede dengan ketinggian 2958 diatas permukaan laut. Dari sana kami bisa melihat Kota Bogor, Cianjur, Sukabumi bahkan jakarta pun terlihat dengan cahaya yang terang sekali yang terlihat dari atas gunung. di puncak kami melakukan foto-foto dengan latar yang sangat indah yaitu pemandangan langit saat matahari terbit,Suhu di puncak dengan angin yang cukup besar kira2 5 derajat celcius cukup untuk membuat tangan ini perih seakan tak berasa. Disana juga itu kami sempat menyanyikan lagu Indonesia raya untuk membangkitkan rasa nasionalisme.
Keindahan Pagi hari di Puncak G. gede |
Kebersamaan, kedamaian...
keindahan Gunung Gede tak bisa digambarkan...
Sungguh Pengalaman yang sangat berharga, dengan mendaki Gunung dan menikmati keindahannya Kita Bisa lebih Bersyukut pada Allah SWt sebagai pencipta Alam yang liar biasa ini..Subhanallah...
Komentar
Posting Komentar